Biaya S2 UI (Universitas Indonesia) Tahun 2021-2022

Bersama ini kami sampaikan informasi Biaya S2 UI (Universitas Indonesia) Tahun 2021-2022, sebagai berikut:

Biaya S2 UI

 

 

Jadwal Pendaftaran S2 UI TA 2021/2022

Keterangan Jadwal Kegiatan 
Periode Pendaftaran Online 8 Februari – 8 Maret 2021
Pembayaran Pendaftaran 8 Februari – 8 Maret 2021
Upload Dokumen 8 Februari – 8 Maret 2021
Cetak Kartu Ujian 8 Maret 2021
Ujian Saringan Masuk 21 Maret 2021
Ujian Wawancara Akan diinformasikan setelah lulus ujian TPA & Bahasa Inggris
Pengumuman Hasil Seleksi 23 April 2021

Keterangan:

  • Daftar program studi yang dibuka untuk Jenjang Pascasarjana (S2, S3, Profesi, Spesialis) dapat berubah setiap periode, oleh karena itu daftar program studi yang dibuka hanya dapat dilihat di website Penerimaan UI (penerimaan.ui.ac.id) pada masa pendaftaran.

Prosedur Pendaftaran S2 UI

  • Pendaftar membuat account di situs penerimaan UI.
  • Setelah login, peserta upload file foto berwarna terbaru berukuran min. 400 x 600 pixel.
  • Selanjutnya pendaftar dapat mengisi formulir pendaftaran secara online dan mendapatkan nomor pendaftaran. Nama peserta diisikan tanpa gelar akademik atau sebutan profesi.
  • Meng-upload hasil scan dokumen persyaratan yang diperlukan secara online dalam format PDF pada periode yang ditentukan pada jadwal kegiatan.
  • Melunasi biaya pendaftaran melalui ATM atau Teller menggunakan nomor pendaftaran yang diperoleh sebelumnya.
  • Setelah itu, pendaftar akan mendapatkan nomor ujian dan kartu peserta ujian yang dapat dicetak berwarna secara mandiri untuk digunakan pada waktu pelaksanaan ujian saringan.
  • Mengikuti ujian saringan yang diadakan oleh Universitas Indonesia sesuai jadwal dan materi yang telah ditetapkan dengan membawa kartu peserta ujian yang telah dicetak secara online dan identitas diri yang digunakan ketika melaksanakan pendaftaran secara online. (Catatan: pendaftar memasukkan nomor identitas diri ketika melakukan pendaftaran secara online).
  • Mengikuti ujian kekhususan yang diadakan oleh program studi yang dipilih peserta (jika program studi tersebut mensyaratkan ujian kekhususan). Untuk jadwal ujian kekhususan dapat dilihat pada menu sebelah kiri.
  • Pengumuman peserta yang diterima akan diumumkan sesuai tanggal yang telah ditetapkan pada jadwal kegiatan. Peserta dapat melihat hasil pengumuman setelah login dengan akun yang telah dibuat.

Apabila Anda ingin mengetahui informasi lebih jelas dan lengkap seputar penerimaan mahasiswa baru jenjang S2 atau magister di UI, Anda dapat langsung mengunjungi situs resminya atau menghubungi Kantor Penerimaan Mahasiswa Baru UI di Gedung PMB UI (ex. BNI) Samping Balai Sidang UI, Kampus UI Depok. Bisa juga menghubungi nomor telepon (021) 78849129, 7864126, 78849104, atau email di alamat penerimaan@ui.ac.id.

Demikianlah kami sampaikan informasi Biaya S2 UI (Universitas Indonesia), semoga bermanfaat.

Loading


Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja