
Bersama Ini Kami Sampaikan Informasi Biaya Tes Fungsi Ginjal di Rumah Sakit, sebagai berikut:
Semua organ tubuh pada manusia memiliki fungsi dan peranannya masing-masing. Ginjal termasuk organ tubuh penting yang berfungsi menyaring atau membersihkan darah, zat-zat tubuh yang tidak berguna, dan toksik dalam darah yang dikeluarkan melalui urine atau air kencing. Bisa dibilang, ginjal menjadi salah satu organ terpenting dalam tubuh manusia.
Ureum dan kreatinin merupakan zat toksik hasil metabolisme protein yang harus dikeluarkan oleh ginjal. Namun, bila ginjal Anda mengalami gangguan atau kerusakan, maka kadar zat toksik dalam darah tersebut akan terus meningkat dan berpotensi meracuni tubuh Anda. Karena itu, pemeriksaan ureum dan kreatinin selama ini kerap dipakai untuk memeriksa apakah ginjal Anda mengalami masalah atau tidak.
Ginjal yang sehat memiliki kemampuan untuk membersihkan darah sekitar 100 ml per menit atau 150 liter dalam sehari. Namun, pola hidup serta faktor keturunan bisa memengaruhi kemungkinan seseorang menderita gagal ginjal atau tidak. Penurunan fungsi ginjal bisa terjadi secara tiba-tiba atau perlahan seiring berjalannya waktu. Ada berbagai penyebab atau faktor risiko yang dapat menyebabkan gangguan fungsi pada ginjal.
Penyebab Gangguan Fungsi Ginjal
- Diabetes, hipertensi.
- Batu, infeksi ginjal.
- Kista, tumor ginjal.
- Penyakit auto imun (alergi terhadap sel tubuh sendiri).
- Asam urat, kolesterol tinggi.
- Bahan kimia, logam berat.
- Obat-obatan tertentu.
- Genetik.
- Obesitas.
- Usia lanjut.
Ada sejumlah tes atau pemeriksaan di laboratorium yang bisa Anda lakukan untuk mengetahui fungsi ginjal Anda, di antaranya dengan tes kreatinin yang secara normal nilainya dalam darah kurang dari 1,3 mg/dl, kemudian tes ureum yang nilai normalnya dalam darah antara 10 hingga 40 mg/dl, tes asam urat untuk mengetahui kemungkinan gout, dan Creatinin Clearance Test (CCT) yang dapat mengetahui kemampuan fungsi ginjal secara lebih teliti dalam menyaring atau membersihkan darah dengan nilai normal CCT 80 hingga 110 ml/menit.
Tes fungsi ginjal dilakukan untuk mengetahui adanya gangguan fungsi ginjal yang sering ditemukan pada usia lanjut. Tes ini bukan hanya memeriksa kreatinin serum, tapi perlu juga menghitung kecepatan penyaringan ginjal atau glomerular filtration rate (GFR).
Gangguan fungsi ginjal bisa menimbulkan kekurangan vitamin D dalam tubuh dan meningkatkan hormon paratiroid (hiperparatiroid sekunder), sehingga menyebabkan osteoporosis. Pemberian obat bifosfonat untuk osteoporosis harus berhati-hati bila ada gangguan fungsi ginjal. Jika GFR di bawah 30 mg/24 jam, obat ini harus dihentikan.
Dilansir dari Alodokter, ada beberapa kondisi yang mengharuskan Anda untuk menjalani pemeriksaan fungsi ginjal apabila diduga menderita gangguan atau kerusakan ginjal dengan gejala seperti berikut.
Kapan Harus Menjalani Tes Fungsi Ginjal?
- Nyeri pada saat buang air kecil.
- Mengalami kesulitan pada saat awal buang air kecil.
- Munculnya darah pada urine.
- Meningkatnya frekuensi buang air kecil atau berkurangnya produksi urine.
- Urine berbusa.
- Pembengkakan pada tangan dan kaki akibat penumpukan cairan (edema).
- Tekanan darah tinggi.
- Gangguan irama jantung.
- Sesak napas.
- Penurunan kesadaran.
Biasanya, Anda juga akan diminta menjalani pemeriksaan fungsi ginjal apabila menderita penyakit seperti diabetes, penyakit jantung, hipertensi, batu ginjal, lupus, infeksi, atau mempunyai anggota keluarga dengan riwayat penyakit ginjal.
Jika Anda ingin memeriksakan kondisi ginjal Anda, saat ini sudah banyak rumah sakit dan klinik kesehatan yang menyediakan layanan tersebut. Biaya yang perlu Anda bayarkan pun bisa dibilang murah, relatif terjangkau bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Nah, berikut kami sajikan informasi terkini kisaran biaya tes ginjal di beberapa laboratorium dan rumah sakit Tanah Air pada tahun 2021.
Biaya Tes Ginjal
Nama Rumah Sakit/Klinik Kesehatan | Biaya Tes Ginjal Mulai dari |
RS Bhayangkara Makassar | Rp45.000 |
RS Mulia Pajajaran Bogor | Rp48.000 |
RSIA Mitra Family Karawang | Rp50.000 |
RS Islam Jemursari Surabaya | Rp50.000 |
Klinik Pratama Merial Health Jakarta | Rp50.000 |
RS Anna Pekayon | Rp55.000 |
RS Balimed Denpasar | Rp60.000 |
Lab Klinik Kimia Farma Darmo Surabaya | Rp60.000 |
Siloam Hospitals Bogor | Rp61.200 |
RSU Bunda Margonda Depok | Rp64.000 |
RS PHC Surabaya | Rp65.000 |
Parahita Diagnostic Center Doktor Sutomo Yogyakarta | Rp65.000 |
RS Mitra Keluarga Surabaya | Rp67.000 |
RSIA Al Islam Bandung | Rp67.200 |
Prodia Wonogiri | Rp68.000 |
RSU Firdaus Jakarta | Rp70.000 |
Ciputra Hospital Citra Garden City Jakarta | Rp70.000 |
Eka Hospital Bekasi | Rp75.000 |
Mayapada Hospital Jakarta Selatan | Rp90.000 |
Omni Hospital Cikarang | Rp80.000 |
Amalia Medical Center Jakarta | Rp81.000 |
Klinik Dr Abdul Rajak Unit Pondok Gede | Rp85.000 |
Global Doctor Indonesia Jakarta | Rp86.000 |
RS Evasari Awal Bros Jakarta | Rp89.000 |
RS Premier Jatinegara | Rp97.000 |
RSOP Ciamis | Rp101.000 |
Tirta Medical Center Bali | Rp126.000 |
RS Edelweiss Bandung | Rp130.000 |
Klinik Miracle Jakarta | Rp146.000 |
Columbia Asia Hospital Medan | Rp154.334 |
RS Dinda Tangerang | Rp156.000 |
RSI Surabaya | Paket Ginjal Sehat : Rp235.000 |
General Check Up Medium I : Rp775.000 | |
General Check Up Medium II : Rp1.250.000 | |
General Check Up Medium III : Rp1.900.000 | |
General Check Up Advanced : Rp2.500.000 | |
Laboratorium Klinik Prodia Lampung | Rp585.000 |
Siloam Hospitals Lippo Village | Basic Pria : Rp900.000 |
Basic Wanita : Rp1.100.000 | |
Senior Medical Check Up : Rp1.700.000 | |
Silver : Rp2.000.000 | |
Gold : Rp2.600.000 | |
Senior Advance : Rp2.700.000 | |
Platinum : Rp4.200.000 |
Harga atau biaya tes fungsi ginjal di atas kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk situs resmi rumah sakit yang bersangkutan. Jika dibandingkan tahun 2019, biaya tes fungsi ginjal pada 2020 tidak mengalami perubahan berarti, cuma naik Rp10 ribu hingga Rp20 ribuan.
Namun, pada 2021 ada beberapa tempat yang mengalami kenaikan harga untuk tes fungsi ginjal. Misalnya di Mayapada Hospital Jakarta Selatan yang sebelumnya mematok biaya pemeriksaan sebesar Rp80 ribu, kini naik jadi Rp90 ribu. Kemudian di RSI Surabaya biaya pemeriksaan Paket Ginjal Sehat masih sama seperti tahun lalu, yakni Rp235 ribu. Akan tetapi, untuk general check up mengalami kenaikan untuk semua paket. Misalnya paket GCU Medium I yang sebelumnya ditarik Rp730 ribu, kini menjadi Rp775 ribu. Demikian pula untuk tipe Advanced naik dari Rp2,365 juta menjadi Rp2,5 juta. Apabila Anda butuh info lebih detail, bisa datang ke rumah sakit terdekat di kota Anda.
Demikian kami sampaikan informasi tentang Biaya Tes Fungsi Ginjal di Rumah Sakit, semoga bermanfaat.
Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja