Cara Aktifkan dan Manfaatkan Shopee PayLater untuk Transaksi Online

Bersama ini kami sampaikan informasi tentang Cara Aktifkan dan Manfaatkan Shopee PayLater untuk Transaksi Online, Sebagai berikut:

Selain menjadi salah satu online shope / e-commerce terbesar di Asia, shopee hadir memberikan beragam promo dan juga layanan menarik untuk para pengguna setianya. Tak sampai situ saja, harga sebuah produk yang dipasarkan di Shopee sendiri terbilang cukup terjangkau. Sehingga, hal ini bisa sangat membantu pengguna ketika ingin membeli produk dengan tetap menghemat pengeluaran mereka.

Itulah mengapa saat ini shopee hadir dengan layanan dompet digital atau metode pembayaran yang sangat terkenal, yakni Shopeepay. Sebagaimana kita tau, Shopeepay atau Shopee Payment merupakan metode pembayaran yang sangat memudahkan pengguna.

Pengguna tinggal melakukan topup, dan kemudian bisa melakukan transaksi atau membayar belanjaan mereka dengan metode pembayaran Shopeepay. Tapi tentunya, pengguna harus terlebih dulu melakukan top up saldo, untuk bisa menggunakan Shopeepay.

Gak cuma itu aja, Shopee juga memiliki program baru yang bernama Shopee Paylater. Yang mana, sistem kerja dari Shopee Paylater sendiri tak jauh berbeda dengan layanan Paylater pada umumnya. Dimana pengguna bisa menggunakan saldo Shopeepay terlebih dahulu untuk memenuhi kebutuhan mereka, baru kemudian membayar jumlah penggunaan Saldo Paylater tersebut, diakhir bulan atau bahkan sebelum jatuh tempo yang ditentukan.

Dengan begitu, pengguna yang mungkin terjebak krisis keuangan diakhir bulan, bisa menggunakan layanan Paylater untuk memenuhi kebutuhan mereka. Tapi perlu diingat, ada syarat yang harus dipenuhi untuk bisa menggunakan layanan Shopee Paylater. Diantaranya

  • Akun Shopee harus sudah digunakan lebih dari 3 bulan
  • Rutin menggunakan Transaksi dengan metode Shopeepay
  • Kalkulasi belanjaan dalam 3 bulan adalah 1.800.000

Kurang lebih seperti itu. Maka dari itulah, jika kamu adalah pengguna Shopee yang lebih dari 3 bulan, maka kalian wajib banget tahu nih, tentang tata Cara Bayar Shopee Paylater, apabila sebelumnya kalian belum pernah menggunakan layanan Shopee Paylater, dan ingin mencobanya. Seperti:

Cara Bayar Shopee PayLater

1. Transfer Bank

  • Buka Aplikasi Shopee terlebih dahulu, dan kemudian masuk ke bagian Profil yang ada dibagian pojok kanan bawah
  • Setelah itu, klik pada menu Shopee Paylater
  • Nah, disini kalian akan melihat menu Jumlah tagihan yang harus dibayar bulan ini
  • Lalu, jika dirasa sudah mendekati jatuh tempo, dan ingin melakukan pembayaran, langsung saja klik tombol BAYAR SEKARANG
  • Setelah itu, kalian akan melihat pilihan METODE PEMBAYARAN yang bisa digunakan. Karena disini kita menggunakan BANK, pilih saja menu BANK TRANSFER, dan kemudian pilih BANK yang akan digunakan, diantaranya ada BCA, Bank Mandiri, Bank BNI, dan juga Bank BRI, dan selanjutnya klik lagi tombol BAYAR SEKARANG
  • Tunggu beberapa saat dan kalian akan melihat Info Pembayaran beserta Nomor Virtual Account untuk digunakan sebagai Payment Gateway / pembayaran Shopee Paylater.

2. Indomaret

  • Buka Aplikasi Shopee yang ada diperangkat Android ataupun iOS kalian
  • Klik bagian profile yang ada dibagian paling kanan bawah aplikasi Shopee
  • Klik pada menu Paylater. Dan kemudian kalian akan melihat jumlah tagihan yang harus dibayarkan bulan ini.
  • Klik pada menu Bayar Sekarang, dan gunakan Metode pembayarannya menjadi Indomaret
  • Klik lagi tombol Bayar Sekarang¸dan kalian akan mendapatkan kode bayar yang bisa di Screenshoot, ataupun kalian catat.
  • Lalu, kalian bisa mengunjungi Indomaret terdekat dengan membawa serta kode bayar tadi, dan katakan kepada kasir bahwa kalian ingin membayar Shopee Paylater.
  • Lalu, berikan kode bayar tadi, dan kasir akan memprosess pembayaran kalian.
  • Tunggu beberapa saat dan kalian akan merima struk atau bukti pembayaran Shopee Paylater, untuk kemudian disimpan sebagai tanda bayar yang sah.

3. ShopeePay

  • Buka Aplikasi Shopee kalian di perangkat Android ataupun iOS
  • Klik pada bagian profil
  • Pilih pada menu PayLater.
  • Akan terlihat besaran jumlah tagihan dalam 1 bulan yang harus kalian bayarkan.
  • Klik tombol Bayar Sekarang dan kemudian kalian akan diarahkan pada laman Metode pembayaran
  • Setelah itu, ganti metode pembayaran tadi dengan Shopeepay
  • Klik tombol Bayar Sekarang lagi
  • Klik konfirmasi pembayaran
  • Masukkan PIN Shopeepay, ataupun sidik jari / fingerprint.
  •  Akan menerima notifikasi jika pembayaran sudah berhasil dilakukan.

Demikian kami sampaikan informasi tentang Cara Aktifkan dan Manfaatkan Shopee PayLater untuk Transaksi Online, semoga bermanfaat.

Loading


Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja