
Bersama ini kami sampaikan informasi Tentang Estimasi Biaya Servis Kaki-Kaki Mobil Terbaru 2025, Sebagai berikut:
buat kamu yang sedang mencari referensi biaya service kaki-kaki mobil, artikel berikut ini cocok untuk disimak sampai tuntas.Sebagaimana diketahui, kaki-kaki mobil merupakan salah satu bagian komponen kendaraan yang membutuhkan perawatan secara berkala. Bukan tanpa alasan, kaki-kaki mobil dengan kondisi prima akan mendukung kenyamanan dan keselamatan penumpang saat berkendara.Namun begitu, karena posisi kaki-kaki mobil ada dibagian bawah kolong dan tidak kasat mata, banyak pemilik mobil yang mengabaikan kondisinya dan tidak melakukan perawatan secara berkala. Alhasil, muncul gejala-gejala kerusakan dengan indikasi muncul bunyi asing saat mobil berjalan. Bahkan jika kerusakan sudah parah, bunyi yang muncul akan semakin nyaring dan juga kenyamanan kabin akan terganggu. Bukan hanya karena bunyi-bunyian saja, namun juga berdampak pada saat mobil melewati jalan tidak rata atau saat bermanuver. Misalnya, komponen kaki-kaki yang bermasalah dan menimbulkan bunyi mengganggu seperti tie rod, ball joint, shockbreaker, link stabilizer, dan bearing. Nah, jika sudah muncul gejala kerusakan seperti yang disebutkan tadi, sebaiknya kita membawa mobil kebengkel resmi atau spesialis kaki-kaki terpercaya untuk dilakukan pengecekan.
Biaya layanan kaki-kaki mobil sendiri memiliki harga yang beragam. Tergantung seberapa besar kerusakan dan bagian mana yang bermasalah. Untuk mengetahui komponen kaki-kaki yang bermasalah wajib dideteksi lebih dulu.Untuk mendapatkan sparepart kaki-kaki mobil, kita bisa membeli di bengkel resmi untuk menjamin keaslian produk. Selain bengkel resmi, parts kaki-kaki mobil juga bisa diperoleh di sentra onderdil. Di lokasi ini kamu bisa menemukan berbagai macam bagian kaki-kaki mobil dari yang original hingga imitasi dengan harga bervariasi. Selanjutnya part gantian untuk kaki-kaki mobil juga dengan mudah dibeli secara online, seperti di berbagai macam market place yang ada di Indonesia.
Biaya Penggantian Komponen Kaki-kaki Mobil
“Level kebocoran pada shockbreaker memang ada beberapa tingkatan, yang artinya dengan indikasi shock bocor masih oke untuk dipakai jika masih ringan. Hanya saja, kalau di bengkel resmi kami merekomendasikan harus segera diganti dengan yang baru,” terangnya saat ditanya Moladin.com melalui pesan singkat beberapa waktu lalu. Tidak hanya shockbreaker, beberapa komponen lain seperti ball joint dan tie rod juga sebaiknya diganti dengan yang baru jika kondisinya sudah rusak.
“Tie rod dan ball joint kalau karet-karetnya sudah oblak dan getas harus diganti, karena ini berpengaruh pada kenyamanan saat mobil dikendarai, tidak ada perbaikan tie rod atau ball joint kecuali harus diganti,” tegasnya.Sebagai contoh, harga cek kaki-kaki mobil untuk Toyota Avanza tergolong cukup terjangkau. Untuk biaya jasa pergantiannya sekitar Rp 300 ribu untuk pengerjaaan shock belakang kanan dan kiri. Sedangkan jasa pergantian untuk shock depan kanan kiri sekitar Rp 382 ribu.
Bicara harga pergantian partsnya, beberapa waktu lalu kami sempat mengecek ke service Advisor Toyota Auto2000. Disana dikatakan untuk harga satuan shock breaker depan Avanza dikisaran Rp 850 – 950 ribu.Sedangkan shock belakang mulai dikisaran Rp 450 ribu per itemnya. Untuk lama pengerjaan di bengkel resmi sekitar 1-2 jam. Selain suspensi, bushing yang ada di bagian kaki-kaki juga wajib mendapat perhatian khusus. Bushing mobil yang bermasalah biasanya akan membuat mobil tidak nyaman dikendarai,Tanda ini akan terasa jika mobil melewati jalan berlubang. Tanda bushing yang masih normal bentuknya masih bagus. Sedangkan yang bermasalah sudah mengalami keretakan pada permukaan karetnya.Sebagaimana diketahui bahwa bushing sendiri berfungsi sebagai peredam getaran, jika diulang dan dikonfigurasi ia akan mengeluarkan bunyi dan mengganggu kenyamanan .
Biaya ganti bushing arm mobil bagian roda belakang, ditaksir mencapai Rp 300 ribu. Sedangkan tie road original Avanza, di market place di pasarkan sekitar Rp 340 ribu. Untuk model Toyota Avanza lawas rakitan 2012-2016. Harga tersebut belum termasuk jasa bongkar pasang sekitar Rp 300 ribu.Sementara itu, untuk harga ball joint Toyota Avanza original di patok pada kisaran Rp 150 ribu. Oh iya apabila link stabilizer Toyota Avanza juga harus diganti, harga ongkos pasang link stabilizer beserta partnya berkisar Rp 800 sampai 900 ribu.Ada lagi, bagian kaki-kaki yang tidak luput dari masalah kerusakan adalah bushing arm. Jika komponen ini harus dilakukan penggantian biaya bushing arm original untuk Avanza berkisar Rp 160 ribu.Terakhir adalah bearing atau biasa disebut bantalan roda. Jika harus mengalami pergantian, komponen ini dibandrol mulai Rp 185 ribu untuk bagian depan dan Rp 130 ribu untuk bagian roda belakang.
Biaya Rekondisi Shockbreaker Mobil
Sang pemilik bengkel, Feri Rahman mengatakan untuk servis shock breaker rekondisi biasa, harga mulai Rp 275 ribu sampai 500 ribu per pasang. Hal tersebut sudah termasuk garansi 1 tahun. Oh ya, harga itu juga sudah termasuk ganti seal dan oli shockbreaker.Alhasil kamu tidak perlu melakukan penggantian shockbreaker baru, cukup rekondisi saja di bengkel spesialis kaki-kaki. Maka bujet yang dikeluarkan tidak akan terlalu banyak dibanting ganti baru.Namun biaya bisa lebih mahal, jika mobil menggunakan sistem suspensi hidrolik seperti pada Mercedes-Benz untuk seri S-Class berkisar Rp 2 juta per buah, atau sokbreker Toyota Harrier Rp 1,5 juta sampai Rp 2 jutaan.Untuk waktu pengerjaan biasanya memakan waktu 2-7 hari tergantung kondisi antrean di bengkel. Dari mulai membongkar, memperbaiki, hingga pemasangan kembali.
Merawat Kaki-kaki supaya Awet
Selanjutnya, untuk menekan biaya servis kaki-kaki mobil ada baiknya selalu melakukan pemeriksaan dan servis secara berkala di bengkel khusus kaki-kaki atau bengkel resmi. Usahakan untuk segera melakukan perbaikan jika telah dirasa kurang nyaman untuk dikendarai atau terdeteksi ada kerusakan.Berikutnya pakailah pelek yang telah sesuai dengan anjuran dari pabrik aslinya. Sebisa mungkin, jangan melakukan modifikasi pada kaki-kaki mobil melewati batas kemampuan mobil itu sendiri. Misalkan mobil diceperin atau menggunakan diameter ban yang terlalu besar.
Kemudian, disarankan membawa beban secukupnya saja di bagasi mobil dan jangan melebihi batas maksimum beban yang bisa ditanggung oleh mobil.Terakhir, bersihkan secara berkala bagian kolong dan kaki-kaki mobil. Caranya bisa dengan mencuci mobil yang menggunakan hidrolik. Sehingga bagian bawah mobil tersebut bisa dibersihkan dari kotoran yang menempel dengan optimal.
Tips Memilih Bengkel Kaki-kaki Mobil
Selain ke bengkel resmi, pergantian kaki-kaki mobil juga bisa dilakukan di bengkel spesialis yang kamu anggap terbaik dan percaya.Untuk di luar bengkel resmi, enggak ada salahnya kamu mencari referensi dengan sesama atau komunitas atau dari forum-forum sosial media terkait bengkel terbaik dan biaya service kaki-kaki mobil.
Selain itu pilihlah lokasi bengkel kaki-kaki yang terdekat dari rumah agar tidak banyak menghabiskan waktu dan tenaga di jalan. Dan juga, agar lebih mudah untuk mengontrol hasil pengerjaanya.Demikian ulasan terkait biaya service kaki-kaki mobil. Sama seperti kita tahu, kaki-kaki mobil adalah salah satu komponen penting yang sama dengan komponen mobil lainnya yang memerlukan perhatian.
Demikian kami sampaikan informasi tentang Estimasi Biaya Servis Kaki-Kaki Mobil Terbaru 2025, semoga bermanfaat
Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja