
Bersama Ini Kami Sampaikan Informasi Harga dan Review Minuman Kopi Susu Viral di Kopi Tuku. Jika dulu minum kopi identik dengan usia dewasa, tetapi kini kopi banyak menjelma menjadi minuman kekinian dengan rasa lebih nikmat. Tak heran jika pangsa pasar minuman kopi telah meningkat hingga usia remaja. Tak sedikit kafe yang menjajakan minuman kopi dengan berbagai tambahan rasa, salah satunya Kopi Tuku. Seperti kafe lainnya, Kopi Tuku menawarkan banyak pilihan menu kopi yang dapat Anda nikmati dengan harga mulai Rp18 ribuan.
Kopi merupakan tanaman perkebunan yang sudah cukup lama dibudidayakan. Tak hanya kopi hitam, minuman kopi saat ini banyak disajikan dengan tambahan rasa seperti susu atau buah. Kopi susu kini menjadi minuman populer yang digemari banyak kalangan karena rasanya yang tidak terlalu pahit, bahkan dapat ditambahkan dengan berbagai topping untuk memperkaya rasa.
Kedai Kopi Tuku menjadi viral setelah didatangi oleh Presiden Jokowi 2017 lalu. Tak ayal jika minuman kopi susunya langsung banyak diserbu pembeli yang penasaran akan rasanya. Bahkan, tak jarang, pembeli juga rela mengantre demi mendapatkan satu gelas kopi susu. Menu andalan di Kopi Tuku adalah Kopi Susu Tetangga, perpaduan latte dengan gula aren.
Di balik kopi dengan rasa nikmat tersebut ada Andanu Prasetyo, sang pemilik bisnis Kopi Tuku yang berdiri pada 2015 silam. Konsep gerai Kopi Tuku yakni pembeli yang datang membeli dan pergi. Hal tersebut lantaran gerainya yang terbilang sempit tidak seluas kafe umumnya. Nama gerai Kopi Tuku terbilang unik, berasal dari kata ‘Tuku’ yang merupakan Bahasa Jawa dengan arti beli.
Awal mula mendirikan Kopi Tuku karena Tyo, sapaan akrabnya, banting setir setelah menjalankan bisnis distro bersama kakaknya, lalu mencoba peruntungan dengan membuka gerai kopi. Namun sebelumnya sekitar tahun 2010, Tyo memulai riset mengenai kopi saat duduk dibangku kuliah. Ketertarikannya pada budaya minum kopi lokal yang ternyata masih minim, memberanikan dirinya membuka gerai kopi pertama di kawasan Cipete serta mengusung kopi lokal.
Kopi yang dijajakan di Kopi Tuku ini berasal dari berbagai daerah di Indonesia, seperti Aceh, Jawa, Bali, Garut, Flores, dan lain sebagainya. Keberagaman jenis kopi menjadi daya tarik tersendiri bagi para penikmat kopinya. Lalu, berapa harga berbagai pilihan minuman kopi susu di Kopi Tuku pada 2021 ini?
Harga Kopi Tuku
Pilihan Menu | Harga (Rp) |
Kopi Susu Tetangga | 18.000 |
Es Kopi Susu Tetangga | 18.000 |
Kopi Hitam Tetangga Panas | 18.000 |
Es Kopi Hitam Tetangga Panas | 18.000 |
Short Black (Espresso) | 22.000 |
Hot Long Black | 25.000 |
Latte (Hot) | 25.000 |
Cappucino (Hot) | 25.000 |
Iced Long Black | 28.000 |
Iced Latte | 28.000 |
Iced Cappucino | 28.000 |
Caramel Macchiatto (Hot) | 30.000 |
Peppermint Mocha (Hot) | 30.000 |
Iced Caramel Macchiatto | 34.000 |
Iced Peppermint Mocha | 34.000 |
Non Coffee | |
Earl Grey Tea (Hot) | 20.000 |
Iced Earl Grey Tea | 20.000 |
Earl Grey Milk Tea (Hot) | 25.000 |
Iced Earl Grey Milk Tea | 25.000 |
Chocolate (Hot) | 25.000 |
Iced Chocolate | 25.000 |
Retail Kopi | |
Kopi 3in1 Bubuk (50gr) | 5.000 |
Tetangga Blend (20gr) | 6.000 |
Cipete Blend (20gr) | 7.000 |
Kopi 3in1 Bubuk (200gr) | 20.000 |
Tetangga Blend (250gr) | 90.000 |
Cipete Blend (250gr) | 98.000 |
Pendamping Kopi | |
Tahu Schotel | 5.000 |
Lumpia Goreng Ayam | 5.000 |
Donat Kampoeng | 5.000 |
Donat Cokelat | 8.000 |
Kukis Oatmeal Coklat | 10.000 |
Banana Bread | 10.000 |
Bolu Wortel | 10.000 |
Bolu Cokelat | 10.000 |
Martabak Linting Coklat Kacang | 10.000 |
Martabak Linting Keju Gula | 10.000 |
Onigiri Tuna Mayo | 15.000 |
Onigiri Salmon Mayo | 15.000 |
Onigiri Cakalang | 15.000 |
Menu Paket | |
#Tukudirumah 1 | 50.000 |
#Tukudirumah 2 | 55.000 |
#Tukudirumah 3 | 60.000 |
#Tukuserudirumah | 85.000 |
Informasi harga di atas kami peroleh dari Kopi Tuku cabang Fatmawati, Jakarta, tepatnya di Jl. Abdul Majid Raya yang buka setiap hari dari jam 08.00 – 20.00 WIB. Harga Tuku Kopi di cabang lain mungkin saja berbeda. Anda dapat menikmati minuman maupun makanan di Tuku Kopi dengan lebih mudah melalui layanan Go Food.
Review Kopi Tuku
Sejumlah konsumen memberikan ulasan positif mengenai sajian kopi susu di Kopi Tuku, terutama untuk menu andalan es kopi susu tetangga. Rasa yang ditawarkan minuman ini terbilang pas di lidah karena rasa manisnya tidak dominan. Bagi para pecinta kopi creamy, maka menu ini menjadi pilihan yang cocok untuk dicoba. Komposisi air, es batu, dan kopinya pun pas, sehingga tidak encer.
Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja