
Bersama ini kami sampaikan informasi tentang Tips Jitu: Cara Mendapatkan Verifikasi dengan Centang Biru di TikTok, Sebagai berikut:
TikTok menjadi salah satu sosial media yang sedang happening di kalangan masyarakat. Hal ini, membuat siapapun hampir tidak ada yang tidak mengenal aplikasi tersebut. Bahkan, bisa bantu para pengusaha toko online mempromosikan usahanya ke luar negeri. Menariknya lagi, bermunculan para artis TikTokers di sekitarmu. Yuk, cari tahu cara centang biru TikTok!
Berawal dari iseng-iseng, kemudian tumbuh menjadi sebuah hobi. Itulah siklus yang kadang terjadi di para pengguna TikTok. Kalau dirinya berhasil membuat konten unik dan menarik di dalam durasi yang singkat itu, bisa jadi kalian terkenal hanya dalam waktu yang singkat. Ada peluang mendapatkan penghasilan tetap dengan nominal besar pula. Tapi, kalau ikut endorse.
Vendor-vendor di tanah air, banyak yang mengambil model untuk mempromosikan produk di perusahaan mereka dengan melihat insight yang diperoleh oleh seleb TikTok. Soalnya, kalau dibandingkan sosial media lain memang TikTok penyebaran informasinya sangat cepat. Oleh sebab itu, terdapat peraturan batasan umur bagi penggunanya. Minimal, sudah usia 13 tahun.
Cara Centang Biru TikTok
Cara Mendapatkan Centang Biru TikTok
Kementerian Komunikasi dan Informatika yakni Semuel Abrijani Pangerapan. Beliau berikan pernyataan bahwa, aplikasi TikTok mulai meningkatkan batasan usia minimal pengguna. Hal ini, masih belum terlalu tinggi dari apa yang telah dijanjikan sebelumnya oleh tim TikTok ke pihaknya. Yaitu, di umur 16 tahun. Bermula dari usia 12 tahun menjadi 13 tahun. Perhatikan!
Pernyataan tersebut dikutip dari situs resmi Kominfo.go.id dalam kategori sorotan media. Ini, diterbitkan pada tahun 2018. Sedangkan peraturan baru yang dikeluarkan di tahun 2021, ada pengaturan privasi bagi pengguna yang berada di kisaran umur 13 hingga 15 tahun. Dimana, fitur “Private” menjadi dorongan untuk user agar keamanan lingkup pribadinya lebih terjaga.
Akibat dari kehadiran peraturan tersebut membuat para pengguna yang berada di rentang usia 13-15 tahun kesulitan untuk mencoba cara mendapatkan centang biru TikTok. Verified badge ini, kebanyakan diisi oleh mereka yang sudah berada di usia 18 tahun ke atas. Sebab, profile maupun isi kontennya harus dapat diakses dengan mudah oleh user lain. Tidak boleh “Private”
- Usahakan Jadi Viral atau FYP
- Konsisten dalam Pembuatan Konten
- Mengikuti Aturan yang Berlaku
- Menerima Verifikasi dari Sosial Media Lainnya
- Aktif Mengikuti Challenge, Dance, serta Hashtag yang Trending
Semakin trending akun TikTok kalian karena konten yang dimuat berisikan tagar-tagar atau challenge yang menarik. Maka, peluang dapatkan tanda centang biru semakin di depan mata. Belum lagi, tawaran untuk endorsement juga bisa meningkat tajam. Kalian, jadi memiliki pekerjaan tetap sebagai host ataupun content creator profesional. Ketenaran dapat, cuan juga.
Cara Dapetin Centang Biru di TikTok
Centang biru sendiri, memiliki arti yang sangat penting bagi beberapa kalangan pengguna di aplikasi TikTok. Mulai dari pemisah antara akun asli dengan fake account, hingga berikan akses khusus untuk menggunakan fitur-fitur yang hanya bisa dipakai oleh akun terverifikasi. Paling asyiknya lagi, komunitas atau circle di dunia sosmedmu jadi semakin berkelas. Pansos.
Berikut Cara dapetin centang biru di TikTok :
- Minimal memiliki jumlah pengikut atau followers sebanyak 1 K (1.000) account
- Hubungkan akun TikTok dengan sosmed lain, bila kalian sudah memiliki tanda “Centang Biru” di dalamnya
- Ajukan permohonan verifikasi akun melalui sosial media lainnya
- Baik isi konten yang sudah di-upload atau viewers sama-sama memiliki jumlah yang banyak
- Mematuhi peraturan yang berlaku di TikTok.
Demikian kami sampaikan informasi tentang Tips Jitu: Cara Mendapatkan Verifikasi dengan Centang Biru di TikTok, semoga bermanfaat.
Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja