Biaya Pendaftaran Pondok Pesantren Madinatul Quran Jonggol TA 2022/2023

Bersama Ini Kami Sampaikan Informasi Biaya Pendaftaran Pondok Pesantren Madinatul Quran Jonggol TA 2022/2023, sebagai berikut:

Pondok Pesantren Madinatul Quran merupakan lembaga pendidikan berbasis agama Islam yang terletak di Jonggol, Bogor, Jawa Barat. Pondok pesantren ini menyelenggarakan jenjang pendidikan mulai SD, SMP, hingga SMA/SMK, serta Program Tahfidz & Bahasa Arab, Pendidikan IT, dan Mahad Aly, dengan biaya yang bervariasi, bahkan bisa gratis.

Biaya pendidikan atau sekolah di Pesantren Madinatul Quran secara umum terdiri dari uang pendaftaran, uang pangkal, SPP bulanan, daftar ulang (tahunan), seragam, buku, dan ekstrakurikuler. Berikut rincian lengkap biaya sekolah untuk masing-masing jenjang pendidikan di Pesantren Madinatul Qur’an untuk tahun akademik 2022/2023.

Biaya SD Madinatul Quran

Komponen Biaya Biaya
Biaya Pendaftaran (dibayarkan sekali) Rp350.000
Uang Masuk (dibayarkan sekali) Rp6.000.000
Buku dan MOS Rp750.000
Seragam Rp750.000
Iuran Bulanan Rp350.000
Daftar Ulang (dibayarkan tiap tahun) Rp1.500.000

Keterangan:

  • Biaya pendaftaran sudah termasuk biaya ujian berbasis komputasi, tes Al Quran dan wawancara, serta snack.
  • Iuran bulanan sudah termasuk program pendidikan 1 bulan dan biaya operasional pesantren.
  • Biaya daftar ulang sudah termasuk biaya perawatan infrastruktur dan biaya buku semester ganjil.
  • Biaya di atas belum termasuk buku, rihlah, dan UAS.

Jika dibandingkan penerimaan siswa baru tahun 2021/2022, biaya SD Madinatul Quran TA 2022/2023 terpantau tidak mengalami perubahan.

Biaya SMP Madinatul Quran

Komponen Biaya Biaya
Biaya Pendaftaran (dibayarkan sekali) Rp350.000
Uang Masuk Rp10.500.000
Buku dan Seragam Rp4.100.000
Sarana Prasarana Rp4.500.000
Iuran Bulanan Rp1.900.000
Daftar Ulang (dibayarkan tiap tahun) Rp3.900.000

Keterangan:

  • Biaya pendaftaran sudah termasuk biaya ujian berbasis komputasi, tes Al Quran dan wawancara, serta snack.
  • Iuran bulanan sudah termasuk program pendidikan 1 bulan, biaya operasional pesantren, makan 3x sehari, dan laundry pakaian.
  • Biaya daftar ulang sudah termasuk biaya perawatan infrastruktur.
  • Biaya di atas belum termasuk buku, seragam, iuran OSIS, ekstrakurikuler, UAS, LDK, dan rihlah.

Jika dibandingkan tahun lalu, biaya SMP Madinatul Quran saat ini mengalami perubahan. Pada tahun ajaran 2021/2022, biaya buku dan seragam masih berkisar Rp3 juta. Namun  pada tahun ajaran 2022/2023, biaya buku dan seragam tersebut naik menjadi Rp4,1 juta. Saat ini, pihak sekolah juga menambah biaya sarana dan prasarana yang dikenakan sebesar Rp4,5 juta.

Biaya SMA Madinatul Quran

Komponen Biaya Biaya
Biaya Pendaftaran (dibayarkan sekali) Rp350.000
Uang Masuk Rp10.500.000
Buku dan Seragam Rp4.100.000
Sarana Prasarana Rp4.500.000
Iuran Bulanan Rp1.900.000
Daftar Ulang (dibayarkan tiap tahun) Rp3.900.000

Keterangan:

  • Biaya pendaftaran sudah termasuk biaya ujian berbasis komputasi, tes Al Quran dan wawancara, serta snack.
  • Iuran bulanan sudah termasuk program pendidikan 1 bulan, biaya operasional pesantren, makan 3x sehari, dan laundry pakaian.
  • Biaya daftar ulang sudah termasuk biaya perawatan infrastruktur.
  • Biaya di atas belum termasuk buku, seragam, iuran OSIS, ekstrakurikuler, UAS, LDK, dan rihlah.
  • Biaya di atas belum termasuk Axioo Class Program, buku, seragam, iuran OSIS, ekstrakurikuler, UAS, LDK, dan rihlah.

Jika dibandingkan tahun lalu, biaya SMA Madinatul Quran saat ini mengalami perubahan. Pada tahun ajaran 2021/2022, biaya masuk tahap 1 berkisar Rp18 juta, sedangkan biaya buku dan seragam sebesar Rp3 juta, tanpa adanya biaya sarpras.

Biaya Pendidikan Tahfidz Madinatul Quran

Komponen Biaya Biaya
Biaya Pendaftaran Rp200.000
Uang SARPRAS Rp2.500.000
Iuran Bulanan Beasiswa Gratis
Biaya Tambahan untuk S1 Rp18.000.000 (dapat dicicil)

Keterangan:

  • Uang SARPRAS sudah termasuk penggunaan sarana dan prasarana pesantren dan biaya pengembangan pesantren (dibayarkan sekali).
  • Iuran bulanan sudah termasuk program pendidikan 1 bulan, biaya operasional pesantren, makan 3x sehari, dan laundry pakaian.
  • Biaya di atas belum termasuk buku dan seragam.

Pada tahun ajaran 2021/2022, biaya pendaftaran Tahfidz Madinatul Quran berkisar Rp350 ribu dan adanya iuran mandiri sebesar Rp1,8 juta per bulan. Namun pada tahun ajaran 2022/2023, biaya pendaftaran Tahfidz Madinatul Quran turun menjadi Rp200 ribu tanpa iuran mandiri.

Biaya Mahad Aly Madinatul Quran

Komponen Biaya Biaya
Biaya Pendaftaran Rp200.000
Uang SARPRAS Rp2.500.000
Iuran Bulanan Beasiswa Gratis
Biaya Tambahan untuk S1 Rp18.000.000 (dapat dicicil)

Keterangan:

  • Biaya pendaftaran sudah termasuk biaya ujian berbasis komputasi, tes Al Quran dan wawancara, serta snack (dibayarkan sekali).
  • Uang SARPRAS sudah termasuk penggunaan sarana dan prasaran pesantren dan biaya pengembangan pesantren (dibayarkan sekali).
  • Iuran bulanan sudah termasuk program pendidikan 1 bulan dan asrama.

Pada tahun ajaran 2021/2022, biaya pendaftaran Mahad Aly Madinatul Quran berkisar Rp350 ribu dan adanya iuran mandiri sebesar Rp1,8 juta per bulan. Namun pada tahun ajaran 2022/2023, biaya pendaftaran Mahad Aly Madinatul Quran turun menjadi Rp200 ribu tanpa iuran mandiri.

Syarat Pendaftaran SD Madinatul Quran

  • Agama Islam, usia minimal 6 tahun.
  • Bersedia mengikuti aturan pesantren yang berlaku.
  • Lulus tes seleksi dan wawancara.
  • Menyertakan berkas-berkas, seperti bukti transfer biaya pendaftaran, foto berwarna ukuran 4 x 6 sebanyak 2 lembar, fotokopi Kartu Keluarga, fotokopi Akte Kelahiran, fotokopi ijazah TK/PAUD atau rapor asli bagi yang pindahan, surat keterangan sehat dari dokter.

Syarat Pendaftaran SMP Madinatul Quran

  • Agama Islam, usia maksimal 17 tahun.
  • Tidak pacaran dan tidak merokok.
  • Bersedia mengikuti aturan pesantren yang berlaku.
  • Lulus tes seleksi dan wawancara.
  • Menyertakan berkas-berkas, seperti bukti transfer biaya pendaftaran, foto berwarna ukuran 4 x 6 sebanyak 2 lembar, fotokopi Kartu Keluarga, fotokopi Akte Kelahiran, fotokopi ijazah SD dan SHUN, surat keterangan sehat, dan surat kelakukan baik dari sekolah asal.

Syarat Pendaftaran SMA Madinatul Quran

  • Agama Islam, usia maksimal 17 tahun.
  • Memiliki ijazah SMP atau surat keterangan lulus.
  • Tidak pacaran dan tidak merokok, serta belum menikah.
  • Bersedia mengikuti aturan pesantren yang berlaku.
  • Lulus tes seleksi dan wawancara.
  • Menyertakan berkas-berkas, seperti bukti transfer biaya pendaftaran, foto berwarna ukuran 4 x 6 sebanyak 2 lembar, fotokopi Kartu Keluarga, dan fotokopi Akte Kelahiran, surat keterangan sehat dari dokter, dan surat kelakukan baik dari sekolah asal.

Syarat Pendaftaran SMK Madinatul Quran

  • Agama Islam, usia maksimal 17 tahun.
  • Memiliki ijazah SMP atau surat keterangan lulus.
  • Tidak pacaran dan tidak merokok, serta belum menikah.
  • Bersedia mengikuti aturan pesantren yang berlaku.
  • Lulus tes seleksi dan wawancara.
  • Menyertakan berkas-berkas, seperti bukti transfer biaya pendaftaran, foto berwarna ukuran 4 x 6 sebanyak 2 lembar, fotokopi Kartu Keluarga, dan fotokopi Akte Kelahiran, surat keterangan sehat dari dokter, dan surat kelakukan baik dari sekolah asal.

Syarat Pendaftaran Pendidikan Tahfidz Madinatul Quran

  • Agama Islam, usia 17 sampai 21 tahun.
  • Ijazah SMA/sederajat.
  • Tidak pacaran dan tidak merokok, serta belum menikah.
  • Mengikuti aturan pesantren yang berlaku.
  • Lulus tes seleksi dan wawancara.
  • Menyertakan berkas-berkas seperti fotokopi Akta Kelahiran, fotokopi Kartu Keluarga, surat keterangan sehat dari dokter, fotokopi SKCK, dan foto berwarna 4 x 6 sebanyak 2 lembar.

Syarat Pendaftaran Mahad Aly Madinatul Quran

  • Agama Islam, usia 17 sampai 23 tahun.
  • Ijazah SMA/sederajat.
  • Tidak pacaran dan tidak merokok, serta belum menikah.
  • Mengikuti aturan pesantren yang berlaku.
  • Lulus tes seleksi dan wawancara.
  • Menyertakan berkas-berkas seperti fotokopi Akta Kelahiran, fotokopi Kartu Keluarga, surat keterangan sehat dari dokter, fotokopi SKCK, dan foto berwarna 4 x 6 sebanyak 2 lembar.

Jadwal Pendaftaran Madinatul Quran 

Ketika artikel ini ditayangkan, Pondok Pesantren Madinatul Quran sudah melaksanakan pendaftaran santri baru tahun akademik 2022/2023 sejak 25 September 2021 lalu hingga kuota terpenuhi. Untuk informasi lebih lengkap, Anda bisa menghubungi nomor ponsel 0852 0023 6000 serta berkirim email di alamat info.madinatulquran@gmail.com.

Demikian kami sampaikan informasi tentang Biaya Pendaftaran Pondok Pesantren Madinatul Quran Jonggol TA 2022/2023, semoga bermanfaat.

Loading


Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja