Cara Beli Motor di Pegadaian Tanpa Masalah

Bersama ini kami menyampaikan informasi tentang Cara Beli Motor di Pegadaian Tanpa Masalah, Sebagai berikut:

Masyarakat Indonesia yang memiliki penghasilan cukup rendah, bahkan dibawah UMR biasanya akan kredit motor untuk menunjang kegiatan operasionalnya. Kamu bisa menyiasatinya dengan cara beli motor di Pegadaian.

Kredit sepeda motor sudah menjadi alternatif untuk mayoritas masyarakat saat ini. Tak dapat dimungkiri bahwa beberapa orang justru lebih memilih untuk membeli di Pegadaian. Kamu bisa mendapatkannya dengan sistem kredit, sedangkan Pegadaian sudah lama menyediakan opsi tersebut untuk seluruh nasabah setianya.

Sepeda motor bukan sekadar dianggap sebagai kendaraan, melainkan gaya dan kebutuhan hidup untuk siapa saja yang membutuhkannya. Kendati demikian, kamu akan dikenakan suku bunga yang cukup rendah, jika mengambil cicilannya di Pegadaian. Pelanggan pun harus memenuhi ketentuan dan syarat yang cukup sederhana.

Ketentuan dan Syarat Beli Motor di Pegadaian

  • Pelanggan merupakan seorang karyawan tetap suatu perusahaan atau instansi pemerintah dan/swasta dengan masa kerja selama 2 tahun.
  • Melampirkan beberapa dokumen seperti berikut ini:
    • Fotokopi KTP dan KK.
    • Fotokopi Surat Nikah (jika ada).
    • Slip Gaji selama 2 bulan terakhir.
    • Fotokopi SK Pengangkatan.
    • Fotokopi Kartu Pengenal Karyawan.
  • Pelanggan mengisi dan menandatangani formulir yang sudah disediakan oleh pihak Pegadaian.
  • Usia minimal 21 tahun.
  • Pelanggan mempunyai tempat tinggal bersifat tetap.
  • Menyetor DP (uang muka) sesuai dengan kesepakatan.

Kenapa Harus Beli Motor di Pegadaian?

  • Uang Muka Ringan
    Pegadaian menyediakan layanan kredit sepeda motor untuk pelanggannya. Di samping itu, calon pemilik kendaraan harus menyetor uang muka yang rendah. Mereka cukup setor DP sebesar 10% dari harga motornya. Contoh, harga sepeda motor sebesar Rp.17,500,000 berarti jumlah DP adalah 10% x Rp.17,500,000 = Rp.1,750,000.
  • Pelayanan Cepat dan Mudah
    Kamu tidak perlu membuang waktu untuk mengajukan kredit sepeda motor di Pegadaian. Mereka akan melayanimu dengan cepat, mudah dan sederhana. Tak hanya itu, setiap pelanggan hanya memerlukan waktu kurang dari 1 jam saja. Sepeda motor idamanmu pun sudah dapat dibawa pulang.
  • Pembiayaan Multiguna
    Pelanggan yang mengajukan kredit sepeda motor biasanya akan menerima dua opsi berbeda, yakni pembiayaan untuk barang baru atau bekas (second). Layanan ini hanya dapat dijumpai di Pegadaian. Semuanya tergantung kebutuhan dan kemampuan masing-masing, asalkan budget kamu cukup.
  • Akses Terjangkau
    Pegadaian sudah menyediakan kantor cabang lebih dari 4.000 outlet yang tersebar luas di seluruh pelosok negeri. Oleh karena itu, pelanggan yang masih mengira pengajuan kredit motornya sulit, maka bisa menemuinya di wilayah terdekat. Jangan lupa siapkan semua persyaratan yang dibutuhkan.
  • Tenor Angsuran Lebih Lama
    Jika kamu sedang mencari jasa kredit ssepeda motor terbaik, Pegadaian adalah jawabannya. Mereka masih menjadi pilihan utama masyarakat, lantaran memberikan suku bunga rendah dan tenor angsuran lebih lama. Kamu bisa memilih tenornya mulai dari 12, 18, 24, hingga 36 bulan tergantung kondisi finansial masing-masing.

Kesalahan Umum Saat Kredit Sepeda Motor

  • Tidak Menghitung Keuangan Pribadi
    Jangan gegabah ketika mengajukan kredit sepeda motor di Pegadaian. Kamu harus selalu menghitung finansial pribadi, tepatnya sebelum mengambil kendaraan yang akan dikredit. Tak hanya itu, kekeliruan ini sering terjadi karena pelanggan terlalu antusias, bahkan ‘kalap’ terhadap motor impiannya, alhasil angsurannya sulit dibayar.
  • Salah Memilih Leasing
    Jangan teledor saat mengajukan kredit sepeda motor. Kamu harus cekatan dan cerdas dalam memilih leasing, yakni penyedia kendaraan tersebut. Pegadaian adalah pilihan terbaik karena menyediakan DP rendah, sedangkan tenornya lebih lama dibandingkan perusahaan leasing lainnya di Indonesia.
  • Memilih Tenor Angsuran Sembarangan
    Kamu perlu memilih tenor angsuran sesuai dengan kemampuan finansial sendiri. Contoh, gaji bulananmu adalah Rp.3 juta per bulan, kami sarankan untuk ambil tenornya diatas 18 bulan. Fungsinya supaya kamu bisa memiliki kendarannya, tanpa mengganggu keuangan sendiri dan keluarga di rumah.
  • Tidak Memperhatikan Batas Tempo Setoran
    Pihak Pegadaian akan selalu memantau aktivitas nasabah yang mengambil kredit sepeda motor. Kamu harus perhatikan tanggal akhir setoran setiap bulannya. Jika kamu membayar angsuran melampaui batas waktu yang berlaku, kemungkinan besar kendaraan yang sudah diambil akan ditarik kembali.

Cara Beli Motor di Pegadaian

  • Cara Beli Motor di Pegadaian
  • Kunjungi Pegadaian Terdekat
  • Informasikan Tujuan Kedatangan
  • Temui CS Pegadaian
  • Isi Formulir
  • Pengajuan Diproses
  • Survei
  • Pengajuan Diterima
  • Motor Siap Diambil

Demikian kami sampaikan informasi tentang Cara Beli Motor di Pegadaian Tanpa Masalah, semoga bermanfaat.

Loading


Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja