Harga African Grey Parrot Dewasa: Panduan Pemilihan dan Perawatan

Bersama ini kami sampaikan informasi tentang Harga African Grey Parrot Dewasa: Panduan Pemilihan dan Perawatan, Sebagai berikut:

Ada banyak jenis burung yang bisa Anda pelihara dan dijadikan sebagai teman bermain kala senggang. Nah, salah satu jenis burung yang pintar dan dapat dilatih untuk bermain dengan manusia adalah African grey parrot. Meskipun harga burung nuri ini tidak bisa dibilang murah, banyak pencinta kicau yang membelinya karena mudah dilatih dan memiliki banyak bakat unik.

Cara Melatih African Grey Parrot

Diketahui, African grey parrot atau kerap disingkat afgrey termasuk golongan burung paruh bengkok yang cerdas, bisa dilatih untuk berbicara, menghafalkan warna, dan menirukan suara atau kicau burung lain. Afgrey bisa dilatih dengan mudah dan cepat mulai dari kecil atau baby dengan usia di atas dua bulan.

Untuk melatih burung nuri abu-abu Afrika ini, Anda harus menentukan tujuannya terlebih dahulu. Jika Anda ingin memiliki burung yang fasih berbicara dan mampu menirukan banyak suara, maka Anda harus mengajaknya berbicara setiap hari. Hal ini hampir sama seperti ketika Anda melatih bayi untuk berbicara, yakni dimulai dengan melatih burung untuk mengeluarkan suara-suara huruf vokal (A, I, U, E, O).

Setelah burung mampu mengeluarkan bunyi huruf vokal, carilah kata-kata yang sederhana dengan pelafalan yang mudah. Anda bisa memulai dengan kata sapaan seperti ‘Halo’ dan dilanjutkan dengan mengeja namanya sendiri. Sebaiknya Anda tidak memberi nama burung Anda dengan nama-nama yang sulit, sehingga nuri Anda bisa melafalkan dan mengucapkannya dengan cepat dan tepat.

Supaya burung Anda lebih fasih berbicara, Anda bisa memperdengarkan musik atau mengajaknya menonton film. Beberapa owner yang ingin memiliki afgrey yang bisa bernyanyi, biasanya juga menyetel musik klasik dan pop dengan lirik dan nada yang sederhana saat melatih burung ini. Anda bisa mencobanya, dan secara tidak sadar, burung akan mencoba menirukan lirik dan nada musik yang biasa didengarkan.

Sementara itu, untuk Anda yang ingin melatih afgrey supaya bisa menghafalkan warna, caranya gampang-gampang sulit. Mata burung nuri terbilang cukup tajam, tetapi ada beberapa warna yang mungkin terasa asing baginya. Untuk itu, lakukan sebuah trik khusus dengan membawa berbagai benda yang bentuknya berbeda. Bentuk suatu barang yang memiliki warna berbeda mampu mempercepat proses penghafalan warna bagi afgrey. Sebagai contoh, Anda bisa memilih jam tangan untuk menjelaskan bahwa benda ini berwarna hitam dan apel sebagai contoh benda yang berwarna merah.

Secara berulang, parrot akan terbiasa untuk mengingat warna pada benda-benda tersebut, sehingga mereka bisa mengetahui berbagai macam warna. Jangan lupa untuk memberikan penghargaan berupa snack kesukaan afgrey sebelum mereka berlatih sebagai penyemangat dan setelah mereka berlatih sebagai sumber energi dan nutrisi.

Tips Memelihara African Grey Parrot

  • Setiap pagi sebelum matahari terbit hingga pukul 10 pagi, burung afgrey harus berada di luar ruangan untuk menghirup udara pagi yang masih segar sekaligus berjemur. Hal ini tidak hanya bertujuan untuk menghindari jamur pada bulunya, tetapi juga untuk menghindari stres.
  • Berikan pakan yang disukai secara berselang-seling dengan pakan utama. Hal ini mencegah mogok makan dan malnutrisi pada burung, yang menyebabkan rontok bulu serta bulu kusam.
  • Sebagai snack harian atau untuk latihan, berikan jangkrik dan ulat hongkong yang mengandung banyak protein. Ini akan membantu perkembangan otak burung, sehingga memiliki daya ingat tinggi.
  • Jangan terlalu sering mengurung burung afgrey. Sebaiknya Anda membuat kandang semi tertutup atau hanya meletakkan burung ini di kandang saat malam. Saat siang dan pagi hari, Anda bisa melepasnya di dalam rumah, sehingga burung dapat terbang dengan leluasa.
  • Mandikan burung secara teratur di pagi dan sore hari. Anda bisa menggunakan semprotan atau spray untuk memandikannya.

Harga African Grey Parrot

Usia African Grey Parrot Harga
African Grey Parrot Baby Rp9.800.000 – Rp10.200.000 per ekor
African Grey Parrot 1 bulan Rp11.000.000 per ekor
African Grey Parrot 2 bulan Rp12.500.000 per ekor
African Grey Parrot 3 bulan Rp15.500.000 per ekor
African Grey Parrot dewasa Rp18.730.000 per ekor
African Grey Parrot dewasa gacor Rp22.165.000 per ekor
African Grey Parrot indukan sepasang Rp30.000.000 – Rp40.000.000
African Grey Parrot Semi Red Factor dewasa Rp46.500.000 per ekor

Demikian kami sampaikan informasi tentang Harga African Grey Parrot Dewasa: Panduan Pemilihan dan Perawatan, semoga bermanfaat

Loading


Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja