Harga Natur E 100 IU, 300 IU, dan Advanced di Apotik Per 26 April 2021

Berikut ini Biaya.info menyampaikan informasi tentang Harga Natur E 100 IU, 300 IU, dan Advanced di Apotik Per 26 April 2021 sebagai berikut:

Vitamin E memang sudah cukup lama dikenal dalam dunia kecantikan. Umumnya kandungan vitamin E ini ditambahkan ke dalam berbagai produk kecantikan. Vitamin E telah lama dipercaya bermanfaat untuk melindungi kulit dari pengaruh buruk eksternal. Di apotik, banyak diperjual-belikan sejumlah produk vitamin E yang dapat dimanfaatkan oleh konsumen, salah satunya adalah merek Natur E. Natur E 100 IU, 300 IU, dan Advanced di Apotek K24 dijual dengan harga bervariasi.

Vitamin E merupakan nutrisi kulit yang paling terkenal. Sebagai antioksidan, vitamin ini bekerjasama dengan selenium dan memiliki aksi paling kuat melawan radikal bebas yang disebabkan matahari, mempertahankan kelembapan kulit, memaksimalkan penggunaan oksigen, dan mampu memproduksi sel kulit yang baru. Antioksidan dalam vitamin E dapat bekerja secara efektif sebagai nutrisi anti penuaan dini.

Bicara soal vitamin E, Natur E menjadi salah satu merek Natur E yang sudah tidak asing lagi di kalangan masyarakat. Produk besutan PT Darya-Varia Laboratoria Tbk ini diklaim mampu mencerahkan kulit, menghaluskan kulit, menolak penuaan dini, hingga mempercepat proses penyembuhan jerawat.Ada tiga jenis produk vitamin E dari Natur E, dari ketiga jenis ini yang membedakan adalah dosis kandungan serta warna kapsulnya.

Varian Produk Natur E

  • Natur E Advanced: memiliki kapsul berwarna merah maroon karena adanya kandungan lycopene (tomat), astaxanthin, dan vitamin E. Produk ini cocok digunakan oleh wanita berumur 35 tahun ke atas, untuk memudarkan flek hitam, mengurangi dan mencegah kerutan dan agar kulit tetap kencang.
  • Natur E Daily Nourishing 300 IU: berbentuk soft capsule berwarna kuning yang mengandung vitamin E sebesar 300 IU. Cocok digunakan oleh wanita berumur 25 tahun hingga 35 tahun yang memberikan manfaat untuk kelembapan ekstra pada kulit serta untuk meratakan warna kulit.
  • Natur E 100 IU: berasal dari bahan biji gandum dan ekstrak biji bunga matahari selain mengandung vitamin E, juga disebut-sebut mengandung senyawa D-Alpha Tocopherol 100 IU yang kaya antioksidan dan dianggap sangat ampuh dalam mencegah radikal bebas yang dapat menyerang kesehatan kulit.

Anda bisa mendapatkan ketiga produk Natur E di sejumlah apotek maupun minimarket sekitar tempat tinggal seperti Indomaret dan Alfamart. Sebagai referensi, informasi harga produk Natur E semua varian pada 2021 di pasaran.

Daftar Harga Natur E (All Varian)

Varian Natur-E Harga
Natur E 300 IU Soft Cap 16s Rp9.794
Natur E 300IU Soft Caps Amplop 20s Rp21.683
Natur E 100 IU Soft Caps 16s Rp22.116
Natur E 100IU Soft Caps 32s Rp38.250
Natur E Advanced Caps 16s Rp47.097
Natur E 300IU Soft Cap 32sper dos Rp76.172
Natur E Advance Caps 32s Rp89.480

Pada 2019, tercatat produk Natur E 100 IU dijual seharga Rp20 ribuan per 1 kemasan isi 16 tablet. Produk tersebut kemudian turun harga pada 2020 yang dijual sekitar Rp18 ribuan. Tak hanya itu, Nature E 300IU Soft Cap 16s juga terbilang turun harga pada 2020 dari Rp9.790 menjadi Rp9.711.

Memasuki 2021, hampir semua varian Natur E justru mengalami kenaikan harga dibandingkan 2020 lalu. Misalnya, Natur E Advanced Caps 16s yang semula dijual seharga Rp43.560, sekarang harganya mencapai Rp47.097. Begitu pula dengan Natur E 100 IU Soft Caps 16s yang naik dari harga Rp20.328 menjadi Rp22.116. Sedangkan Natur E 300IU Soft Cap 32s kemasan dus naik dari harga Rp68.982 dan sekarang ditawarkan seharga Rp76.172.

Kapsul Natur E terbuat dari bahan gelatin berasal dari tulang sapi, sehingga halal untuk dikonsumsi. Bahan soft capsule ini juga memudahkan untuk ditelan dan proses penyerapan lebih cepat karena kapsulnya mudah larut. Dapat diminum setelah makan agar kandungan nutrisi yang terdapat di dalamnya bisa bekerja secara maksimal. Selain diklaim halal, suplemen ini sudah memiliki izin dari BPOM sehingga aman untuk dikonsumsi dan tidak menyebabkan iritasi pada kulit.

Bila dikonsumsi secara rutin, Natur E dapat memberikan manfaat untuk kulit seperti melindungi kulit dari pengaruh buruk sinar ultraviolet, meremajakan kulit, menjaga kelembapan kulit, dan menjaga kesegaran kulit Anda agar terhindar dari keriput dan penuaan dini.

Setiap kapsul diklaim mengandung vitamin E alami yang terbuat dari minyak biji kecambah, minyak biji bunga matahari dan minyak kacang kedelai. Bahan alami ini terbukti efektif dan aman untuk menjaga kesehatan kulit jika dikonsumsi dalam jangka panjang. Cukup konsumsi satu kali sehari, diyakini akan membuat kulit semakin sehat dan cerah.

Loading


Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja