Indikasi, Dosis, dan Harga Lactamond Per 26 April 2021

Berikut ini Biaya.info menyampaikan informasi tentang Indikasi, Dosis, dan Harga Lactamond Per 26 April 2021 sebagai berikut:

ASI merupakan asupan yang sangat penting untuk bayi baru lahir hingga usia enam bulan, karena berfungsi sebagai sumber nutrisi sekaligus untuk meningkatkan daya imun bayi. Sayangnya, tidak semua ibu memiliki jumlah ASI yang cukup untuk buah hatinya, sehingga diperlukan booster seperti suplemen, multivitamin, hingga susu pelancar ASI. Salah satu produk susu pelancar ASI yang terbilang populer di kalangan wanita menyusui adalah Lactamond 200 gr, karena harganya relatif terjangkau.

Kandungan dan Indikasi Lactamond

Seperti susu pelancar ASI pada umumnya, Lactamond dikemas dalam wadah kardus kotak karton dan aluminium foil untuk menjaga kelembapan suhu penyimpanan. Dengan kemasan yang cukup steril seperti ini, udara yang membawa bakteri dan suhu lembap di luar ruangan dipastikan tidak merusak kandungan susu. Setelah Anda membuka kemasannya, Anda akan menemukan susu instan bubuk yang lembut dan hampir mirip dengan susu bayi. Sekilas, susu ini cenderung seperti tepung yang padat, tetapi lebih mudah larut dalam air.

Termasuk produk kategori ASI booster atau pelancar ASI, Lactamond diperkaya bahan-bahan alami yang diklaim mampu meningkatkan kualitas dan kuantitas ASI. Dilansir dari website resminya, produk yang juga termasuk golongan superfood ini terbuat dari bahan-bahan berkualitas yang sudah disortir. Bahan-bahan ini didapatkan dari petani secara khusus dan sudah dibersihkan dari berbagai bahan kontaminasi.

Dalam satu produk Lactamond, memiliki komposisi atau kandungan berupa ekstrak atau sari kacang almond, edamame (kedelai Jepang), adzuki (kacang merah), kacang hijau, dan soya bean organik. Bisa dikatakan, susu ini tidak mengandung unsur hewani, sehingga cocok bagi Anda yang memiliki alergi atau tidak bisa mencerna susu sapi dengan baik.

Susu ini juga tidak terlalu berlemak seperti produk susu sapi, sehingga terbilang aman untuk Anda yang diet kolesterol. Selain itu, diketahui apa yang Anda konsumsi akan memengaruhi kandungan ASI. Dengan kandungan yang bebas protein sapi, ASI yang Anda berikan kepada si kecil akan cenderung lebih sehat dan tidak terlalu berlemak, sehingga ASI Anda terbilang aman untuk buah hati yang alergi protein hewani.

Selain melancarkan ASI, susu Lactamond juga diklaim dapat memenuhi kebutuhan nutrisi ibu dan bayi selama menjalani ASI eksklusif, memberikan nutrisi dan gizi yang lebih pada ASI, membuat tekstur ASI menjadi lebih kental, dan membuat ASI mudah dicerna si kecil. Produk ini baik bagi Anda yang ingin memberikan ASI kepada balita hingga usia dua tahun sebagai asupan pendukung tumbuh kembang anak.

Varian Rasa Lactamond

Tidak hanya memiliki kandungan dan indikasi yang sangat dibutuhkan ibu menyusui, ternyata Lactamond memiliki tiga varian rasa, yakni cokelat, vanilla, dan strawberry. Anda bisa memilih susu booster ASI dengan rasa yang Anda sukai. Meskipun rasa Lactamond cenderung manis, tetapi tidak terlalu manis saat diseduh dan tidak enek di lidah.

Setiap varian rasa Lactamond mengandung bahan tambahannya masing-masing, seperti rasa vanilla dengan tambahan vanilla extract, rasa strawberry dengan tambahan perisa dan ekstrak buah strawberry, dan yang terakhir rasa cokelat dengan tambahan bubuk cokelat asli. Susu ini diketahui tidak mengandung pewarna dan pengawet tambahan, sehingga terbilang aman untuk dikonsumsi sehari-hari.

Dosis dan Cara Penyajian Lactamond

Meskipun termasuk golongan ASI booster yang dijual bebas di pasaran, Anda tidak bisa meminumnya secara sembarangan. Minuman ini akan bekerja efektif jika Anda menaati dosis dan cara penyajiannya. Untuk Anda yang baru melahirkan dan mengalami gangguan laktasi, sebaiknya minum susu Lactamond sebanyak dua hingga tiga kali sehari. Sementara itu, jika Anda merasa sehat dan memiliki ASI yang cukup, tetapi ingin meningkatkan kualitas ASI, Anda bisa minum Lactamond dengan dosis satu gelas setiap hari.

Supaya susu dapat bekerja dengan optimal, sebaiknya Anda meminumnya di pagi hari sebelum beraktivitas atau di malam hari sebelum tidur. Cara penyajian yang tepat adalah dengan mencampur dua hingga tiga sendok makan susu bubuk Lactamond ke dalam 250 ml air hangat. Aduk hingga merata dan sajikan selagi hangat kuku.

Bagi Anda yang membutuhkan susu Lactamond sebagai ASI booster, Anda bisa membelinya di apotek terdekat atau situs jual beli online. Sebagai referensi harga susu Lactamond, Anda bisa melihat tabel berikut.

Harga Lactamond

Varian Lactamond Harga
Lactamond Vanilla 200 gr Rp40.000
Lactamond Cokelat 200 gr Rp40.000
Lactamond Strawberry 200 gr Rp40.000

Harga susu Lactamond di atas telah kami rangkum dari berbagai macam sumber, termasuk situs e-commerce. Harga susu ASI booster ini tidak terikat dan bisa berubah sewaktu-waktu.

Loading


Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja