Perbandingan Biaya Ongkos Kirim (Ongkkir) Jakarta-Bandung

Keberadaan perusahaan jasa pengiriman atau ekspedisi saat ini begitu dibutuhkan dalam berbagai sektor, khususnya untuk UMKM. Selain untuk pengiriman barang, ekspedisi umumnya juga melayani pengiriman dokumen sesama kota, antar kota, antar pulau, bahkan luar negeri. Ongkos kirim (ongkir) yang ditawarkan oleh setiap perusahaan ekspedisi pun cukup bersaing, termasuk untuk rute Jakarta-Bandung.

Ekspedisi juga menjamin keamanan dan kecepatan dalam pengiriman produk. Sekarang ini, dibandingkan belasan tahun yang lalu, pengiriman produk menjadi lebih aman karena menggunakan kontainer. Selain itu, melalui ekspedisi, kecepatan datangnya produk sudah bisa diprediksikan sehingga untuk memesan barang bisa diatur dengan baik melalui manajemen persediaan. Sebagai bahan perbandingan, berikut ini daftar tarif atau biaya pengiriman dari Jakarta ke Bandung kota melalui berbagai perusahaan ekspedisi di Indonesia.

Ongkir Jakarta-Bandung JNE

Jenis Layanan Tarif per Kg Perkiraan Sampai (ETD)
OKE Rp10.000 2 – 3 hari
REG Rp11.000 1 – 2 hari
YES Rp24.000 1 – 1 hari
JTR Rp30.000 3 – 4 hari
JTR<150 Rp500.000 3 – 4 hari
SPS Rp403.000 0 hari
JTR250 Rp850.000 3 – 4 hari
JTR>250 Rp1.200.000 3 – 4 hari

Ongkir Jakarta-Bandung J&T

Jenis Layanan Tarif per Kg
EZ Rp12.000

Ongkir Jakarta-Bandung Tiki

Jenis Layanan Tarif per Kg Perkiraan Sampai
ECO Rp10.000 4 hari
ECO Rp10.000 4 hari
ONS Rp24.000 1 hari
TRC Rp30.000 (10 kg pertama) 7 hari
T15 Rp500.000 (140 kg pertama) 7 hari
T25 Rp850.000 (170 kg pertama) 7 hari
T60 Rp1.200.000 (200 kg pertama) 7 hari

Ongkir Jakarta-Bandung Sicepat Ekspres

Jenis Layanan Tarif per Kg Estimasi Sampai
SIUNT (SiUntung) Rp11.000 1 – 2 hari
REG (Regular) Rp12.000 1 – 2 hari
BEST (Besok Sampai Tujuan) Rp16.000 1 hari
GOKIL (Kargo Minimal 10 kg) Rp30.000 2 – 3 hari

Ongkir Jakarta-Bandung Via Ninja Xpress

Jenis Layanan Tarif per Kg
Standar Rp11.000

Ongkir Jakarta-Bandung Via Anter Aja

Jenis Layanan Tarif per Kg Estimasi Sampai
Anteraja (REG) Rp10.000 1 – 3 hari

Ongkir Jakarta-Bandung Pos Indonesia

Jenis Layanan Tarif per Kg Perkiraan Sampai
Paket Kilat Khusus Rp11.000 1 – 2 hari
Paket Jumbo Ekonomi Rp9.000 3 hari
Paket Pos Dangerous Goods Rp11.000 3 hari
Paket Pos Valuable Goods Rp11.000 3 hari
Express Next Day Barang Rp24.000 1 hari

Ongkir Jakarta-Bandung Lion Parcel

Jenis Layanan Tarif per Kg Estimasi Sampai
Regpack Rp9.000 3 – 4 hari
Bigpack Rp81.000 2 – 3 hari

Ongkir Jakarta-Bandung REX Express

Jenis Layanan Tarif per Kg Estimasi Sampai (ETA)
EXP Rp11.000 1-2 hari
REX-1 Rp21.000 1 hari
REX-10 Rp40.000 1-2 hari
REX-5 Rp40.000 1-2 hari

Ongkir Jakarta-Bandung Indah Logistik Cargo

Jenis Layanan Tarif Estimasi Sampai
Paket Darat > 10 kg Rp3.030 per kg 1 – 2 hari
Paket Darat <= 10 kg Rp12.120 per kg 1 – 2 hari
Paket Udara > 1 kg Rp12.120 per kg 1 – 2 hari
Trucking (Colt Diesel Box 5 ton) Rp1.838.200 1 hari
Trucking (HDL Cooler 6 ton) Rp2.474.500 1 hari
Trucking (Wing Box 10 ton) Rp3.535.000 1 hari
Trucking (Fuso Engkel Cooler 10 ton) Rp5.656.000 1 hari
Trucking (Tronton Cooler 15 ton) Rp7.423.500 1 hari

Ongkir Jakarta-Bandung Atri Xpress

Jenis Layanan Tarif per Kg Maksimum Pengiriman
ADS Rp9.000 2 hari
REG Rp9.000 2 hari
PRIO Rp18.000 1 hari

Ongkir Jakarta-Bandung RPX

Jenis Layanan Tarif per Kg Estimasi Sampai
RPX PAS Reguler (RGP) Rp10.000 0 – 2 hari
RPX PAS NextDay (NDP) Rp20.000 0 – 1 hari
RPX PAS MidDay (MDP) Rp31.000 0 – 1 hari
RPX PAS SameDay (SDP) Rp351.000 0 hari

Informasi perbandingan ongkir Jakarta-Bandung Kota di atas diperoleh dari situs resmi masing-masing ekspedisi dan berbagai sumber. Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, ongkir semua ekspedisi di atas tidak berubah, kecuali tarif kirim via Anter Aja yang mengalami sedikit penurunan pada jenis layanan REG yang semula Rp11 ribu, menjadi Rp10 ribu. Selain itu, tarif kirim via Lion Parcel juga sedikit turun pada jenis layanan Regpack yang awalnya Rp11 ribu menjadi Rp9 ribu.

Apabila Anda membutuhkan informasi lebih detail seputar pengiriman paket maupun dokumen dari Jakarta ke Bandung atau sebaliknya, Anda bisa langsung menghubungi pihak ekspedisi yang bersangkutan.

Loading


Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja