Berikut kami informasikan mengenai Biaya bangun toko ukuran 3 x 4 dan 4 x 6, sebagai berikut:
GAMBAR DENAH TOKO
BIAYA BANGUN TOKO 3×4
- Luas bangunanan 3m x 4m = 12m2.
- Harga bangun toko 3×4 per m2 = Rp.3.000.000,-
- Jadi total biaya bangun toko = 12m2 x 3.000.000,- = Rp.36.000.000,- (Tiga puluh enam juta rupiah)
BIAYA BANGUN TOKO 4×6
- Luas bangunanan 4m x 6m = 24m2.
- Harga bangun toko 4×6 per m2 = Rp.3.000.000,-
- Jadi total biaya bangun toko = 12m2 x 3.000.000,- = Rp.72.000.000,- ( Tujuh puluh dua juta rupiah)
SPESIFIKASI BANGUNAN TOKO
Kedua harga diatas adalah untuk bangunan toko dengan spesifikasi sebagai berikut
- Toko 1 lantai.
- Struktur sloof, kolom, dan balok dari beton bertulang ukuran 15cm x 15cm dengan besi tulangan pokok 4 bh begel 6mm dipasang setiap jarak 20cm.
- Pondasi memakai pasangan batu kali
- Dinding batu bata plester aci finish cat.
- Penutup atap memakai multiroof, galvalum, atau asbes dengan rangka kuda-kuda baja ringan.
- Plafong gypsum rangka baja ringan.
- Lantai finish keramik ukuran 40 x 40.
- Pintu toko folding gate.
- Ada kamar mandi didalam dengan closet toto, bak mandi, lantai keramik 20 x20 , dinding keramik 20 x 25.
Untuk mendapatkan biaya bangun toko yang lebih murah dari harga tersebut bisa dilakukan dengan memakai material baja ringan, kayu, atau bahan lainya.
Misalnya kita bisa pakai rangka kayu glugu atau baja ringan sebagai struktur kolom, balok, dan kuda-kuda atapnya. sedangkan bagian dinding bisa pakai kalsiboard, gypsum, galvalum.
Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat
Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja