Biaya dan Cara Top Up Saldo OVO Terbaru

Bersama ini kami menyampaikan informasi tentang Biaya dan Cara Top Up Saldo OVO Terbaru, Sebagai berikut :

OVO adalah sebuah layanan dompet elektronik yang memiliki fitur penyimpan uang elektronik, serta untuk pembayaran transaksi di Indonesia

Cara Top Up Saldo OVO

ATM BCA

  • Masukkan kartu ATM dan PIN BCA Anda.
  • Pilih menu “Transaksi Lainnya”.
  • Pilih menu “Transfer”.
  • Pilih menu “Ke Rek BCA Virtual Account”.
  • Masukkan “39358 + nomor ponsel Anda” (contoh: 39358 08xx-xxxx-xxxx).
  • Masukkan nominal top-up (minimal Rp 20.000; biaya admin Rp 1.000 dipotong dari nominal top up OVO).
  • Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi.

m-BCA

  • Login ke akun m-BCA Anda.
  • Pilih menu “m-Transfer”.
  • Pilih “BCA Virtual Account”.
  • Masukkan “39358 + nomor ponsel Anda” (contoh: 39358 08xx-xxxx-xxxx).
  • Masukkan nominal top-up (minimal Rp 20.000; biaya admin Rp 1.000 dipotong dari nominal top up OVO).
  • Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi.

ATM Bank Mandiri

  • Masukkan kartu ATM dan PIN Mandiri Anda.
  • Pilih menu “Bayar/Beli”.
  • Pilih menu “Lainnya”, pilih menu “Lainnya” kembali.
  • Pilih menu “E-Commerce”.
  • Masukkan “60001 + nomor ponsel Anda” (contoh: 60001 08xx-xxxx-xxxx).
  • Masukkan nominal top-up (minimal Rp 20.000; biaya admin Rp 1.200 dipotong dari nominal top up OVO).
  • Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi.

JENIUS

  • Login ke Aplikasi Jenius.
  • Pilih menu “e-Wallet Center”.
  • Pilih menu “Top-Up”, lalu pilih “OVO” pada e-wallet selection.
  • Masukkan nomor ponsel Anda (08xx-xxxx-xxxx)
  • Masukkan nominal top-up (minimal Rp 10.001; biaya admin Rp 1.500 dipotong dari nominal top up OVO).
  • Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi.

BRI Mobile

  • Login ke akun BRI Mobile Anda.
  • Pilih menu “BRIVA”.
  • Masukkan “88099 + nomor ponsel Anda” (contoh: 88099 08xx-xxxx-xxxx).
  • Masukkan nominal transfer (minimal Rp 20.000; biaya admin Rp 1.000 dipotong dari nominal top up OVO).
  • Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi.

SMS Banking BRI Syariah

  • Kirim SMS ke 3338.
  • Ketik “BELI(spasi)OVO(spasi)No. HP(spasi)Nominal Top-Up” (contoh: BELI OVO 08xxxxxxxxxx 50000).
    * minimal top up Rp 20.000
    ** biaya admin Rp 1.500 dipotong dari nominal top up OVO
  • Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi.

BRI Syariah Mobile Banking

  • Login ke akun BRIS Online Anda.
  • Pilih menu “OVO”.
  • Masukkan nomor ponsel Anda (08xx-xxxx-xxxx).
  • Masukkan nominal transfer (minimal Rp 20.000; biaya admin Rp 1.500 dipotong dari nominal top up OVO).
  • Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi.

Tokopedia

  • Login ke akun Tokopedia Anda.
  • Pilih “Top-Up & Tagihan” di halaman utama.
  • Pilih “Top Up OVO”.
  • Masukan nominal top up atau pilih nominal top up (minimal Rp 50.000).
  • Pilih “Beli”, kemudian pilih “Bayar”.
  • Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi.
    * selesaikan transaksi dalam 24 jam
    ** biaya admin:
    – pembayaran instant Rp 1.000
    – transfer bank Rp 1.000
    – Virtual account Rp 1.000
    – Debit instan Rp 1.000
    – Kartu debit 1,5% dari nominal top up
    – Gerai retail sesuai biaya admin gerai

Mitra Pengemudi Grab dengan OVO Cash

  • Dalam perjalanan, beritahu Mitra Pengemudi.
  • Siapkan uang tunai.
  • Tekan tombol “Isi Ulang”.
  • Masukan nominal isi ulang.
  • Tekan “Lanjutkan”.
  • Isi ulang berhasil diajukan, dan tekan “Oke”.
  • Berikan uang tunai pada Mitra Pengemudi.

Mitra Pengemudi Grab dengan Tunai

  • Dalam perjalanan, beritahu Mitra Pengemudi.
  • Siapkan uang tunai.
  • Tekan tombol “Ganti”, lalu tekan tombol “Isi Ulang”.
  • Masukan nominal isi ulang.
  • Tekan “Lanjutkan”.
  • Isi ulang berhasil diajukan, dan tekan “Oke”.
  • Berikan uang tunai pada Mitra Pengemudi.

Indomaret

  • Buka aplikasi OVO.
  • Klik “Top Up”, kemudian pilih “Indomaret”.
  • Masukkan nominal dan klik “Lanjut”.
  • Tunjukkan kode yang muncul di layar aplikasi OVO kepada kasir.

Demikian kami sampaikan informasi tentang Biaya dan Cara Top Up Saldo OVO Terbaru, semoga bermanfaat.

Loading


Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja