Update Terkini! Biaya Medical Check Up Sesuai Standar Pemerintah

Bersama ini kami sampaikan informasi tentang Update Terkini! Biaya Medical Check Up Sesuai Standar Pemerintah, Sebagai berikut:

Biaya medical check up tergantung pada rumah sakit atau laboratorium yang kamu pilih. Fasilitas kesehatan akan menanyakan tujuanmu menjalani MCU, karena setiap tujuan memiliki jenis tes khusus yang direkomendasikan. ”

Sering kali orang enggan menjalani medical check up (MCU) karena khawatir dengan biayanya yang tidak sedikit. Padahal, jika dibandingkan dengan uang yang dikeluarkan untuk mengobati penyakit kronis, biaya medical check up menjadi tidak seberapa.

Medical check up merupakan pemeriksaan rutin yang sifatnya preventif untuk mengetahui lebih dini potensi penyakit di tubuh. Tidak seperti pemeriksaan dengan dokter pada umumnya, kamu tidak harus menunggu sakit untuk menjalani MCU. Lagi pula, kamu bisa memilih jenis pemeriksaan sesuai kebutuhan ataupun paket lengkap, atau sesuai rekomendasi dokter.

Biaya Medical Check Up Sesuai Standar Pemerintah

Biaya medical check up tergantung pada rumah sakit atau laboratorium yang kamu pilih. Fasilitas kesehatan akan menanyakan tujuanmu menjalani MCU, karena setiap tujuan memiliki jenis tes khusus yang direkomendasikan.

Kamu bisa mengetahui apa saja pemeriksaan yang perlu dilakukan melalui laman ini: Ketahui Jenis Pemeriksaan Dilakukan saat Medical Check Up.

Misalnya saja pemeriksaan kesehatan untuk pranikah, tenaga kesehatan akan merekomendasikan MCU dengan pemeriksaan TORCH ataupun pemeriksaan sperma. Untuk mengetahui daftar biaya medical check up, kamu bisa menjadikan biaya standar pemerintah sebagai acuan.

Biaya medical check up standar pemerintah tercantum dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 109/PMK.05/2014 berikut ini:

  • Paket dasar: Rp 757.000
  • Paket pegawai: Rp 262.000
  • Paket Tenaga Kerja Indonesia: Rp 711.000
  • Paket eksekutif pria: Rp 1.1664.000
  • Paket eksekutif wanita: Rp 1926.000
  • Paket MCU 100% dasar: Rp 349.000
  • Paket MCU 100% lengkap: Rp 471.000
  • Biaya medical check up pranikah: Rp 328.000/orang
  • Biaya medical check up pranikah (dengan pemeriksaan TORCH wanita): Rp 2.019.000
  • Biaya medical check up pranikah (dengan pemeriksaan sperma pria): Rp 414.000
  • Biaya MCU tes jantung: Rp 946.000.

Apakah BPJS Bisa Dipakai untuk Medical Check Up?

Hingga saat ini medical check up tidak dapat ditanggung oleh BPJS. Sebab, medical check up umumnya hanya bersifat diagnosis untuk mengetahui kondisi kesehatan tubuh seseorang.

Jika hasil pemeriksaan medical check up menunjukkan adanya gangguan kesehatan, kamu bisa kembali meminta rujukan pada fasilitas kesehatan tingkat pertama. Contohnya seperti puskesmas atau klinik yang terdaftar dengan melakukan pemeriksaan kembali.

Ketika dokter merasa pasien memerlukan tindakan lebih lanjut, maka surat rujukan dapat diberikan untuk pemeriksaan pada faskes lanjutan, yaitu rumah sakit tertentu.

Rincian Harga Pemeriksaan Spesifik

  • Foto thorax: Rp 96.000/tindakan.
  • USG Abonemen: Rp 280.000/tindakan.
  • USG Mammae: Rp 188.000/tindakan.
  • Treadmill test: Rp 300.000/tindakan.
  • Audiometri: Rp 61.000/tindakan.
  • Spirometri: Rp 131.000/tindakan.
  • Tonometri: Rp 40.000/tindakan.

Sama seperti biaya medical check up, biaya tindakan di atas hanya sebagai acuan. Jenis pemeriksaan dalam MCU dapat bertambah sesuai dengan kondisi yang terjadi atau sesuai usia. Misalnya, dokter merekomendasikan pemeriksaan mata jika kamu memiliki masalah pada penglihatan.

Pada wanita, dokter mungkin juga merekomendasikan uji panggul, payudara, dan pap smear. Pemeriksaan tersebut perlu kamu lakukan untuk mendeteksi adanya sel kanker di saluran reproduksi.

Pemeriksaan payudara juga penting untuk mengantisipasi pertumbuhan tumor atau kanker payudara. Sedangkan pap smear mungkin kamu perlukan untuk mengetahui adanya kanker atau penyakit menular seksual, serta infeksi human papilloma virus (HIV).

Berapa Harga Medical Check Up di Puskesmas?

Selain di rumah sakit, kamu juga bisa melakukan pengecekan kesehatan menyeluruh atau medical check up pada puskesmas. Biasanya, harga medical check up di puskesmas berkisar sekitar Rp.50 ribu hingga Rp.150 ribu.

Biasanya pemeriksaan di puskesmas hanya pemeriksaan dasar saja. Jika kamu membutuhkan pemeriksaan kesehatan yang lebih lengkap dan detail, cobalah untuk meminta rujukan pada dokter mengenai fasilitas kesehatan yang bisa memenuhi kebutuhanmu.

Kamu juga bisa melakukan cek kesehatan di rumah melalui layanan Halodoc Home Lab (tersedia di Jabodetabek dan Surabaya). Tanpa perlu keluar rumah, kamu bisa menjalani pemeriksaan dengan ahli kesehatan tepercaya di mana saja. Klik gambar berikut untuk memesannya sekarang:

Siapa Saja yang Membutuhkan Medical Check Up?

  • Kelompok usia 50 tahun ke atas.
  • Memiliki kebiasaan merokok.
  • Sering mengonsumsi minuman beralkohol dan kafein.
  • Memiliki riwayat kesehatan tertentu.

Prosedur Medical Check Up

  • Tanya jawab
  • Pemeriksaan tanda-tanda vital
  • Pemeriksaan jantung
  • Pemeriksaan paru-paru
  • Pemeriksaan kepala dan leher
  • Pemeriksaan perut
  • Pemeriksaan saraf
  • Pemeriksaan laboratorium
  • Pemeriksaan khusus pada pria
  • Pemeriksaan khusus pada wanita

Manfaat Menjalani Medical Check Up

  • Menghindari risiko komplikasi penyakit
  • Mendeteksi penyakit secara akurat
  • Mencegah perkembangan penyakit
  • Menghemat biaya kesehatan di masa depan
  • Menghindari komplikasi pengobatan

Demikian kami sampaikan informasi tentang Update Terkini! Biaya Medical Check Up Sesuai Standar Pemerintah, semoga bermanfaat.

Loading


Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja