Biaya Pasang Telepon Rumah Telkom

Berikut kami informasikan mengenai biaya pasang telepon rumah Telkom, sebagai berikut:

Meski telepon rumah Telkom saat ini kalah populer dibandingkan ponsel cerdas, namun masih banyak masyarakat yang menggunakan layanan ini. Biasanya, yang masih menggunakan layanan tersebut adalah kantor, pertokoan, dan kalangan instansi. Karena itu, Telkom pun masih menyediakan jasa pemasangan telepon rumah, dengan biaya yang bervariasi, namun tetap terjangkau.

Nah, bagi Anda yang saat ini sedang ingin memasang telepon rumah atau sudah berlangganan telepon rumah dari Telkom, berikut kami sajikan informasi terbaru biaya pemasangan dan berlangganan (abonemen) telepon rumah, yang bisa dibagi menjadi beberapa kategori, seperti sambungan telepon kabel tidak bergerak, sambungan telepon nirkabel tidak bergerak, dan lain-lain.

Tarif Sambungan Telepon Rumah Telkom

Biaya Pemasangan dan Biaya Bulanan

Biaya Akses Bisnis  Residensial  Sosial 
Pasang Baru Rp175.000 – Rp450.000 Rp75.000 – Rp295.000 Rp50.000 – Rp205.000
Abonemen Rp38.400 – Rp57.600 Rp20.600 – Rp32.600 Rp12.500 – Rp18.500

Biaya Penggunaan Sambungan Lokal

Jarak Harga per Pulsa  Durasi Pulsa
Sampai 20 km Rp250 3 menit (di luar jam sibuk) dan 2 menit (jam sibuk)
Lebih dari 20 km Rp250 2 menit (di luar jam sibuk) dan 1,5 menit (jam sibuk)

 

Biaya Penggunaan Sambungan Langsung Jarak Jauh (SLJJ)

Jarak Harga per Menit  Pembulatan Durasi Blok Waktu
0 – 20 km Rp83 – Rp122 1 menit
20 – 30 km Rp122 – Rp163 1 menit
30 – 200 km Rp320 – Rp1.100 6 detik
200 – 500 km Rp320 – Rp1.770 6 detik
Lebih dari 500 km Rp320 – Rp2.100 6 detik

Tarif SLI Telkom

Grup Wilayah Tarif per Menit (Rp) Pembulatan Durasi Blok Waktu
PSTN (Classy) Trendy
Grup I Asia Tenggara, Pasifik Selatan Rp4.550 Rp5.550 6 detik
Grup II Amerika Utara, Amerika Selatan, Afrika, Asia Timur, Asia Barat, Asia Selatan Rp5.550 Rp6.550 6 detik
Grup III Eropa Rp7.570 Rp8.700 6 detik
Grup IV Timur Tengah Rp8.080 Rp9.290 6 detik
Grup V Tujuan Khusus Rp20.200 Rp23.300 6 detik

Daftar harga atau tarif telepon Telkom di atas kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk situs resmi perusahaan. Tarif telepon Telkom tersebut tidak mengikat dan bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Meski demikian, jika dibandingkan tahun 2018/2019 kemarin, biaya pemasangan tersebut tidak begitu banyak berubah.

Di samping itu, PT Telkom juga menyediakan layanan jaringan fiber IndiHome yang tidak hanya menyediakan paket telepon rumah, melainkan juga akses internet dan juga UseeTV. Ada banyak pilihan paket yang disediakan layanan IndiHome ini, yang dapat Anda sesuaikan dengan kebutuhan. Berikut kami sajikan informasi terbaru harga paket IndiHome.

Harga Paket IndiHome Prestige Triple Play

Jenis Paket Harga Keterangan
10 Mbps Rp470.000 per bulan Sudah termasuk bebas nelpon 1000 menit lokal/interlokal, iflix, HOOQ, Catchplay, 163 channels
20 Mbps Rp515.000 per bulan Sudah termasuk bebas nelpon 1000 menit lokal/interlokal, iflix, HOOQ, Catchplay, 163 channels
50 Mbps Rp825.000 per bulan Sudah termasuk bebas nelpon 1000 menit lokal/interlokal, iflix, HOOQ, Catchplay, 173 channels
100 Mbps Rp1.250.000 per bulan Sudah termasuk bebas nelpon 1000 menit lokal/interlokal, iflix, HOOQ, Catchplay, 182 channels
200 Mbps Rp1.990.000 per bulan Sudah termasuk bebas nelpon 1000 menit lokal/interlokal, iflix, HOOQ, Catchplay, 196 channels
300 Mbps Rp2.990.000 per bulan Sudah termasuk bebas nelpon 1000 menit lokal/interlokal, iflix, HOOQ, Catchplay, 198 channels
  • Harga berlaku untuk pelanggan baru.
  • Harga di atas untuk pembayaran setiap bulan.
  • Jumlah channel dapat berubah sewaktu-waktu.
  • Catchplay tidak berlaku untuk Single Rental. Iflix yang berlaku adalah Iflix VIP, sedangkan HOOQ yang berlaku adalah SVOD (Streaming Video On Demand).
  • Pelanggan IndiHome Paket Prestige mendapatkan bebas akses aplikasi UseeTV GO yang dapat diunduh melalui Google Play atau App store.
  • Biaya Pasang Baru (PSB) IndiHome Rp100.000 untuk area Jabodetabek dan Rp75.000 untuk area lain seluruh Indonesia, yang akan ditagihkan pada bulan pertama saja dan tidak diperkenankan melakukan pembayaran secara tunai selain di Plasa Telkom.
  • Untuk berlangganan paket ini, silakan aktivasi melalui aplikasi myIndiHome, Plasa Telkom/Grapari Telkom Group, atau hubungi Call Center 147.
  • IndiHome menyediakan Hybrid Box (STB) dan ONT selama berlangganan.
  • Untuk pelanggan yang ingin memasang Hybrid Box (STB) Tambahan akan dikenakan biaya tambahan setiap bulan untuk penyediaan Hybrid Box (STB) yang dimaksud, serta pelanggan akan dikenakan biaya penarikan jaringan tambahan.
  • Harga belum termasuk PPN.

Perlu diketahui, meski sekarang sudah memiliki layanan triple play IndiHome, Telkom menegaskan bahwa perusahaan tetap melayani masyarakat yang ingin memasang telepon rumah. Dilansir CNN, data pada tahun 2015 kemarin menunjukkan bahwa pelanggan telepon rumah Telkom masih berada di angka 10,277 juta rumah tangga atau naik 6 persen dari tahun sebelumnya.

Demikian informasi yang dapat kami berikan, semoga bermanfaat.

Loading


Web Populer: Biaya | Info Kerja | Polling | Berita | Lowongan Kerja