Bersama ini kami sampaikan informasi Biaya pemasangan PDAM sambungan baru, sebagai berikut:
Meskipun saat ini sudah ada sumur bor, sumur artesis, dan semacamnya, kebutuhan masyarakat untuk mendapatkan akses air bersih dari PDAM masih tinggi. PDAM juga biasanya menawarkan ketersediaan air bersih yang lebih stabil dan tagihan bulanan yang cukup terjangkau. Namun terkadang, ada beberapa tempat yang masih belum terjangkau oleh jaringan pipa PDAM. Nah, bagi Anda yang ingin melakukan pemasangan sambungan baru PDAM, ada berbagai persyaratan yang harus Anda penuhi selain membayar biaya pasang baru.
Syarat pengajuan pasang baru PDAM biasanya bisa berbeda-beda antara satu kota dengan yang lain. Namun umumnya, PDAM meminta berkas-berkas seperti PBB, NJOP, hingga meminta Anda untuk membayar biaya pendaftaran. Agar lebih jelas, berikut ini kami rangkum informasi biaya pasang baru PDAM di berbagai kota.
Biaya Pasang Baru PDAM Bandarmasih Kota Banjarmasin
Golongan Pelanggan
Biaya Pasang Baru
Sosial Umum
Rp1.500.000
Sosial Khusus
Rp1.500.000
Rumah Tangga A1
Rp1.500.000
Rumah Tangga A2
Rp1.750.000
Rumah Tangga A3
Rp1.850.000
Rumah Tangga A4
Rp2.100.000
Rumah Tangga A5
Rp2.450.000
Instansi Pemerintah
Rp2.850.000
Lembaga Pendidikan
Rp2.100.000
Niaga Kecil
Rp1.800.000
Niaga Menengah
Rp1.800.000
Niaga Besar
Rp3.650.000
Biaya pasang baru PDAM tahun 2020 ini di sejumlah daerah sebagian besar masih sama seperti ketentuan tahun 2019 lalu. Kecuali di Semarang yang keseluruhan golongan pelanggan mengalami kenaikan dari tahun lalu. Sedangkan di Pontianak yang naik hanya golongan Rumah Semi-Permanen/Permanen dari yang sebelumnya Rp1,25 juta menjadi Rp1,5 juta.
Demikian informasi yang dapat kami berikan, semoga bermanfaat